Di event Mobile World Congres (MWC) 2018 lalu, Asus telah mengumumkan tiga smartphone generasi terbarunya. Sayangnya, Asus ZenFone 5 Max yang sempat bocor pada bulan Januari lalu nyatanya tidak termasuk di antara smartphone yang ikut diumumkan. Perusahaan Taiwan tersebut hanya memperkenalkan ZenFone 5, ZenFone 5z dan ZenFone 5 Lite.
Dalam waktu dekat Asus kabarnya akan mengumumkan perangkat baru yang masuk dalam keluarga ZenFone 5. Perangkat dimaksud tidak lain ialah Zenfone 5 Max. Informasi terbaru tentang ZenFone5 Max menunjukkan bahwa smartphone ini akan tercipta sebagai smartphone kelas menengah.
Setelah mengantongi sertifikasi WiFi dari WiFi Alliance, ZenFone 5 Max baru-baru ini terlihat di laman pengujian Geekbench. Tertera dalam laman pengujian bahwa smartphone ini bakal menggunakan Qualcomm Snapdragon 660 dan RAM 4GB. Ponsel dengan sistem operasi Android Ore ini kabarnya juga akan dibekali oleh layar berdiagonal 5,7 inci dengan resolusi full HD + dan aspek rasio 18: 9. Dugaan lainnya juga menyebutkan bahwa sang perangkat juga akan mengusung layar poni mirip iPhone X serta akan didukung oleh jack audio 3.5mm dan port USB Type-C.
Perangkat yang tertulis dengan kode nama “Asus X00QD” ini memperoleh skor 1518 untuk pengujian single core dan 5386 untuk tes multi core. Sayangnya, informasi terkait waktu rilis dari perangkat ini belum diketahui hingga sekarang. Mari kita tunggu saja kabar selanjutnya.